Share

ISNU Sidoarjo & UNUSIDA Sinergi Wujudkan Mimpi MI Darul Muttaqin Menuju Maโ€™arif Jatim Award

Komitmen Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Sidoarjo di sektor pendidikan semakin nyata dengan aksi kolaboratif. Bertepatan dengan menyambut Hari Lahir ke-96 Lembaga Pendidikan Maโ€™arif Nahdlatul Ulama yang jatuh pada 19 September 2025, tim dari bidang Sains dan Teknologi (Saintek) PC ISNU Sidoarjo berkolaborasi dengan Humas Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo (UNUSIDA) melakukan produksi konten video profil di MI Darul Muttaqin, Sadang, Taman, Sidoarjo.

Kegiatan ini tidak hanya fokus pada perekaman profil kepemimpinan kepala madrasah, tetapi juga mengcapture dinamika pembelajaran di dalam kelas. Suasana inklusif terlihat jelas saat siswa berkebutuhan khusus (ABK) aktif belajar berdampingan dengan siswa reguler. Fasilitas pendukung seperti ruang โ€œSumber Belajarโ€ menjadi ruang khusus bagi ABK untuk mendapatkan pendampingan intensif dari tenaga pengajar. Lebih membanggakan, dua dari belasan guru pendamping tersebut merupakan wisudawan terbaru UNUSIDA.

MI Darul Muttaqin: Kandidat Istimewa Maโ€™arif Award 2025

Penunjukan MI Darul Muttaqin sebagai subjek utama dalam kolaborasi ini didasari oleh keistimewaannya sebagai satu-satunya madrasah di bawah naungan Maโ€™arif NU di Sidoarjo yang konsisten mengusung model pendidikan inklusi. Sholehuddin, Ketua PC ISNU Sidoarjo, menyampaikan apresiasi tinggi selama kunjungannya. โ€œSaya sangat terinspirasi. Impian saya untuk memiliki madrasah unggulan dengan karakter khusus di Sidoarjo akhirnya terwujud melalui kepemimpinan Bu Nur Aini di MI Darul Muttaqin,โ€ ungkapnya.

Sholehuddin mengaku pertama kali mengenal keunikan madrasah ini saat terlibat dalam proses seleksi Maโ€™arif Award Sidoarjo 2025, di mana MI Darul Muttaqin berhasil menembus tiga besar. Namun, menurutnya, tujuan ISNU tidak hanya sesaat untuk ajang penghargaan. โ€œKami ingin menciptakan dampak berkelanjutan dengan mendorong percepatan pengembangan sekolah unggulan di lingkungan Maโ€™arif NU,โ€ tegasnya.

Branding & Kolaborasi: Strategi Menuju Pengakuan Regional

Melalui sinergi ini, ISNU dan UNUSIDA ingin mengoptimalkan potensi MI Darul Muttaqin yang masih belum banyak terekspos. Inisiatif ini juga telah mendapatkan restu dan dukungan penuh dari LP Maโ€™arif NU Sidoarjo. Harapannya, madrasah ini bisa memacu semangat madrasah lain untuk terus berinovasi. โ€œKeberhasilan MI Darul Muttaqin harus menjadi trigger bagi lahirnya madrasah-madrasah unggulan lainnya di Sidoarjo,โ€ tambah Sholehuddin.

Respons Positif dari MI Darul Muttaqin

Kolaborasi ini disambut hangat oleh Nur Aini, Kepala MI Darul Muttaqin, dan Bunda Laras, konsultan inklusi yang mendampingi program tersebut. โ€œKami sungguh terharu dengan dukungan dan publikasi yang dilakukan oleh ISNU dan UNUSIDA. Semoga ini dapat memperluas syiar serta meningkatkan kualitas pendidikan kami menuju Maโ€™arif Jatim Award,โ€ tutur Nur Aini. Ia pun mengapresiasi peran serta para ahli yang turut berkontribusi memajukan madrasahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

POPULER

Paling Banyak Dibaca